Social Media

Playlist Tahun Baru: Seperti Rahim Ibu

18 January 2019
Waktu untuk menulis gak banyak. Sekalinya ada, rasanya pengen nulis segala macam. Ini saya aja yang kayak gini atau kalian yang umurnya di atas 30 merasa hal yang sama? kayak energi terkuras lebih cepat. Betapa saya kangen energi di kala umur 20an yang gak habis-habis, ide ngocor seperti keran jebol, dan penuh antusiasme optimisme. Menggebu-gebu.

Ke mana perginya itu semua? disedot cucian piring? dimakan tagihan listrik? digilas uang bulanan untuk mengisi naga-naga di perut? ke manaaa coba saya tanya...


Sekarang nih udah dipaksa banget untuk bikin post di blog. Aslinya sih saya mau ngurusin blog-blog yang copy paste semua tulisan dan foto-foto saya. Mau dibiarin, kepikiran terus. Dilaporin ke google pun ada waktu yang terpakai.

Ujung-ujungnya di sinilah saya, naro playlist...

Ya. Saya juga mempertanyakan prioritas. Ah persetan prioritas lah. Nih playlist saya barangkali mau tahu. Heuheuheu.

1. The Joke - Brandi Carlile
2. Seperti Rahim Ibu - Efek Rumah Kaca
3. Bicara - TheOvertunes feat. Monita Tahalea
4. I'll Never Love Again - Lady Gaga
5. Antara Kita - Monita
6. Yellow - Katherine Ho (i know...ini lagunya sweet sekali, mesti nonton filmnya untuk suka versi Yellow berbahasa mandarin ini :D).
7. Say Something - Justin Timberlake & Chris Stapleton
8. Rehat - Kunto Aji
9. Sign of The Times - Harry Styles
10. Blackbird - Sarah Mclachan

Selamat tahun baru!
Post Comment
Post a Comment