Social Media

Image Slider

6 Wisata Instagramable di Solo yang Murah Meriah

15 December 2020

Momen akhir tahun sudah di depan mata. Kamu sudah punya rencana ingin kemana? Merayakan akhir tahun tak selalu identik dengan kata mahal lho. Dengan perencanaan yang baik, kamu bisa nyaman dengan budget yang dimiliki. Dimulai dengan pemilihan destinasi wisata yang pas, Solo contohnya.

Kota di Jawa Tengah ini dikenal memiliki banyak destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi. Solo juga mudah dijangkau dengan bus dan travel yang harga tiketnya terjangkau. Reservasi tiket bus dan travel online rute Jakarta ke Solo untuk dapatkan berbagai diskon dan penawaran menarik yang bisa buat budget perjalanan lebih terjangkau.

Memiliki lanskap alam yang indah, Solo punya banyak destinasi wisata instagramable untuk hiasi feed Instagram kamu yang mungkin ‘mati suri’ belakangan ini karena pandemi.

Berikut ada 6 destinasi wisata instagramable di Solo yang murah meriah yang bisa kamu masukkan dalam itinerary perjalanan akhir tahun di Solo nantinya.

1. Keraton Solo

Hanya dengan membayar tiket masuk sebesar Rp10.000 kamu  sudah bisa mengunjungi Keraton Solo yang punya interior dan eksterior sangat megah ini. Selain berfoto di berbagai sudut cantik Keraton, kamu juga bisa sambil melihat berbagai barang peninggalan sejarah yang masih terjaga di Keraton ini.

 


2. Pasar Triwindu

Suka dengan foto berkonsep vintage? Main saja ke Pasar Triwindu yang jadi surganya barang antik dan unik. Berkunjung ke pasar ini akan membawa kamu serasa nostalgia ke masa lalu dengan lorong-lorong yang instagramable.

Tak hanya berfoto, kamu juga bisa belanja oleh-oleh barang unik di sini lho! Seperti patung kayu, wayang, peralatan rumah tangga, wayang dan masih banyak lainnya. Oh ya, masuk ke pasar ini gratis kok!

 

3. Kampung Batik Laweyan

Destinasi wisata Instagramable di Solo selanjutnya adalah Kampung Batik Laweyan yang punya banyak gang yang bagus untuk spot berfoto. Kamu juga bisa mengunjungi satu per satu toko atau showroom batik di kampung ini untuk melihat koleksi batik Solo yang beragam.

Selain berfoto dengan berbagai koleksi batik berbagai warna dan corak, jangan lupa bawa pulang satu atau beberapa sebagai oleh-oleh ya! Kamu juga bisa mengikuti pelatihan singkat membatik di sini lho! Oh ya, masuk ke kampung batik ini gratis ya.

 

 

4. Kampung Batik Kauman

Kampung batik yang satu ini juga jangan sampai terlewat untuk dikunjungi jika main ke Solo di momen akhir tahun ini ya. Pusat batik tertua di Kota Solo ini punya motif batik klasik sesuai dengan pakem keraton; berbeda dari batik Solo yang di Laweyan.

Disini kamu bisa menemukan batik klasik (batik tulis) dengan motif pakem, ada juga batik cap dan tulis yang jadi andalan kampung batik ini. Selain itu kamu bisa mengunjungi rumah industri batik dan belajar membatik langsung di sana. Seru kan?

 

5. Museum Batik Danar Hadi

Selain dua kampung batik di atas, kamu juga bisa mengunjungi museum batik Danar Hadi yang memadukan cagar budaya dan museum penuh koleksi batik yang menarik.

Dari luar museum ini terlihat punya gaya Eropa yang kental, namun begitu masuk kedalamnya, adat Jawa begitu kental terasa. Disini kamu bisa melihat berbagai koleksi batik sejak zaman penjajahan yang dipajang di berbagai sudut ruangan.

Oh ya, kamu bisa berfoto dengan batik-batik cantik yang dipajang di workshop ya. Kamu juga bisa membeli souvenir lucu yang bisa dijadikan oleh-oleh. Harga tiketnya? Hanya Rp35.000 untuk umum dan Rp15.000 untuk pelajar.

sumber foto: pariwisatasolo.surakarta.go.id

6. The Heritage Palace

Tempat yang dulunya pabrik gula yang sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda ini merupakan wisata penuh spot foto yang selalu ramai pengunjung.

Bangunannya yang megah dengan arsitektur khas Eropa selalu dijadikan latar berfoto pengunjungnya. Belum lagi wahana-wahana menarik yang ada di dalamnya; seperti Museum transportasi, Museum 3D trick Art, Omah Kwalik, Kid’s Town dan masih banyak lainnya.

Tiket masuk The Heritage Palace bervariasi mulai dari Rp25.000 hingga Rp65.000 untuk tiket terusan outdoor dan indoor.

Demikianlah wisata murah meriah di Solo yang juga punya banyak spot instagramable untuk update feed kamu. Jangan lupa segera pesan tiket bus atau travel ke Solo agar tak kehabisan tiket dan gagal berangkat ya. Selamat bepergian akhir tahun!